Serba-Serbi       Harga Bitcoin Hari Ini       Belajar Menambang       Berita Bitcoin     

Bosan Dengan Alamat Bitcoin Anda? Yuk Rubah Dengan BTC.ID

Discussion in 'Berita dan Ekonomi' started by berita, Dec 23, 2016.

Bitcoin - Litecoin - Dogecoin  Sharing info ini melalui » 
  1. berita

    berita Moderator

    Bagi anda yang sering melakukan transaksi melalui media digital, sedikit banyak anda pasti telah mengenal Bitcoin. Bitcoin merupakan salah satu jenis mata uang, hanya saja mata uang ini hanya bisa kita temui di dunia digital. Kita dapat melakukan berbagai transaksi menggunakan mata uang ini secara legal. Transaksi menggunakan Bitcoin juga terkenal aman dan mudah.
    [​IMG]

    Salah satu unsur dalam transaksi menggunakan Bitcoin adalah alamat Bitcoin. Alamat Bitcoin atau disebut juga Public Address merupakan alamat yang digunakan oleh pengguna Bitcoin untuk menerima pembayaran dengan Bitcoin. Fungsi alamat Bitcoin serupa dengan nomor rekening Bank. Jika nomor rekening bank terdiri sederetan angka yang terkadang mudah untuk diingat, Alamat Bitcoin jauh lebih rumit lagi. Alamat Bitcoin terdiri dari sederet kata dan huruf yang acak. Satu alamat Bitcoin dapat terdiri dari 25 hingga 34 karakter yang berisi angka dan huruf yang juga mencakup huruf kecil dan kapital.

    Alamat Bitcoin sering terkesan acak, panjang dan sulit diingat. Mungkin anda pernah mengalami bingung dan jenuh ketika melihat sederet angka dan huruf alamat Bitcoin. Alamat Bitcoin yang hanya dapat digunakan satu kali dapat membuat masalah. Anda mungkin memiliki ribuan alamat Bitcoin untuk transaksi yang akan anda lakukan, namun jika alamat Bitcoin yang terdiri dari banyak karakter yang nampak acak, anda pasti bingung jika harus mengingatnya. Anda pasti juga enggan jika harus menghafalnya semuanya. Kini sebagai pengguna Bitcoin, anda bisa mengubah alamat Bitcoin dengan nama anda sendiri. Anda bisa melakukan perubahan tersebut dengan menggunakan BTC.id. BTC.id akan mengubah alamat Bitcoin anda menjadi kata yang dapat anda hafalkan dengan lebih mudah termasuk menggunakan nama anda sendiri.
    Menjadikan nama anda sebagai alamat Bitcoin tentu akan menyenangkan. Hal ini dapat mempermudah anda untuk mengingat alamat Bitcoin anda daripada mengingat sederetan angka dan huruf. Transaksi pun dapat anda lakukan dengan lebih mudah dan meminimalkan kesalahan. Tidak sedikit pengguna yang gagal melakukan transaksi menggunakan Bitcoin karena salah dalam memasukkan alamat Bitcoin penerima. Ketika salah satu karakter saja salah dimasukkan karena typo, maka Bitcoin anda yang berharga dapat hilang tanpa kita ketahui. Hal ini sangat mungkin terjadi ketika pengguna tidak men-scan QR code melainkan meng-copy alamat atau bahkan mengetik alamat secara langsung. Deretan angka dan huruf bisa saja tidak terinput dengan benar atau terhapus yang mengakibatkan kegagalan transaksi.
    [​IMG]

    BTC.id akan mengubah alamat Bitcoin anda yang terdiri dari deretan huruf dan angka yang rumit menjadi username. Contohnya alamat Bitcoin anda sebelumnya adalah 1FP1toj2oS3cV2EWjEf7sWyPCRuWtr2dTL, BTC.id dapat mengubahnya seperti btc.id/selena.angel. Ini sangat mudah untuk anda ingat, bukan?

    Anda bisa memanfaatkan BTC.id dan anda tidak perlu lagi merasa repot karena harus meng-copy alamat Bitcoin dan membagikannya. Jika anda menggunakan BTC.id untuk mengubah alamat Bitcoin anda, Anda hanya perlu membagikan alamat Bitcoin yang telah diubah menjadi username anda. Bentuk alamat Bitcoin anda yang baru berupa link dan lengkap dengan QR Code yang dapat di-scan. Keadaan ini akan memudahkan berbagai transaksi yang akan anda lakukan dengan Bitcoin. Anda bahkan dapat memasukkan foto anda kesana. Sangat menarik!

    Anda juga tidak perlu memasukkan Private Key ketika membuat akun di BTC.id. Anda hanya perlu memberikan public address Bitcoin dan alamat e-mail saja, sehingga sangat aman bagi Bitcoin anda. Anda tetap bisa menyembunyikan Private Key anda dari siapapun dan menghindari terjadinya hal yang tidak dikehendaki. Apakah anda tertarik menggunakan BTC.id untuk mengubah alamat Bitcoin anda? Anda cukup mengunjungi www.btc.id dan ubahlah alamat Bitcoin anda.
     

Share This Page



loading...
loading...